Cara Memasang MOD Kendaraan (Mobil Angkot, Pickup dan Truk) di BUSSID v3.4
Cara Memasang MOD Kendaraan (Mobil Angkot, Pickup dan Truk) di BUSSID v3.4 - Salah satu fitur terbaru yang ada di game Bus Simulator Indonesia (BUSSID) yaitu adanya sistem mod kendaraan. Melalui fitur tersebut, para pengguna game besutan Maleo ini dapat menggunakan berbagai jenis kendaraan selain bus. Untuk saat ini, tim BUSSID sendiri baru menawarkan tiga jenis kendaraan mod yaitu truk bak kayu, mobil pickup dan angkot.
Namun jika Anda ingin menggunakan selain tiga jenis kendaraan tersebut, tentu sangat bisa sekali. Caranya yaitu Anda tinggal mencari mod kendaraan BUSSID yang sudah banyak di bagikan di luar sana. Contohnya seperti truk fuso tribal, mobil pribadi dan lain-lainya.
Lantas, bagaimana cara menggunakan sistem mod kendaraan yang ada di BUSSID v3.4? Sebenarnya caranya cukup mudah sekali, yaitu Anda hanya tinggal mendownload mod kendaraan tersebut dan memasangnya di game BUSSID Anda.
Cara Mudah Pasang MOD Mobil Pickup, Angkot dan Truk Bak Kayu di BUSSID Terbaru
Berikut ini silahkan Anda simak tutorial memasang mod kendaraan di game BUSSID v3.1. Check this out!
1. Cara Download MOD Kendaraan BUSSID
Namun jika Anda ingin menggunakan selain tiga jenis kendaraan tersebut, tentu sangat bisa sekali. Caranya yaitu Anda tinggal mencari mod kendaraan BUSSID yang sudah banyak di bagikan di luar sana. Contohnya seperti truk fuso tribal, mobil pribadi dan lain-lainya.
Lantas, bagaimana cara menggunakan sistem mod kendaraan yang ada di BUSSID v3.4? Sebenarnya caranya cukup mudah sekali, yaitu Anda hanya tinggal mendownload mod kendaraan tersebut dan memasangnya di game BUSSID Anda.
Cara Mudah Pasang MOD Mobil Pickup, Angkot dan Truk Bak Kayu di BUSSID Terbaru
Berikut ini silahkan Anda simak tutorial memasang mod kendaraan di game BUSSID v3.1. Check this out!
1. Cara Download MOD Kendaraan BUSSID
- Download dan instal terlebih dahulu game BUSSID terbaru.
- Buka browser Anda dan cari "Vehicle Mod Bussid" atau Anda juga dapat klik di sini.
- Setelah itu Anda akan dibawa masuk ke halaman Vehicle Mod Bus Simulator ID, di sana ada tiga tipe mod kendaraan yang bisa Anda gunakan. Untuk contoh di tutorial ini, saya akan menggunakan kendaraan truk bak kayu.
- Klik gambar kendaraan tersebut dan pilih DETIL.
- Klik UNDUH.
- Klik Truk Mod File dan tunggu hingga proses download selesai.
2. Cara Memasang MOD Kendaraan BUSSID
- Jika proses download sudah selesai, silahkan buka File Manager Anda dan cari file mod kendaraan tersebut di folder Download.
- Kemudian pindahkan file tersebut ke folder BUSSID - Mods.
- Sampai di sini Anda sudah berhasil memasang mod kendaraan tersebut di game BUSSID Anda.
- Untuk mengeceknya, buka game BUSSID Anda. Pilih Garasi dan geser tanda panah kiri atau kanan.
Sangat mudah sekali kan cara pasang mod kendaraan di BUSSID? Untuk memasang mod kendaraan selain truk bak kayu di BUSSID, caranya sama. Intinya, Anda harus mendownload mod tersebut terlebih dahulu dan memindahkannya ke folder mods BUSSID. Selamat mencobanya ya.